Postingan

Penyerahan Prosiding Ke Kabag Kesra

Gambar
"Penyerahan Prosiding dan Penindaklanjutan Proposal Drum Band ke Kabag Kesra Tanah Bumbu" Penyerahan Prosiding dan Penindaklanjutan Proposal drum band oleh pengurus Daerah Nahdlatul Wathan bapak mutawaly SE selaku sekretaris pengurus daerah Nahdlatul Wathan Tanah Bumbu, bersama dengan Ketua Umum Pimpinan Daerah Nahdlatul Wathan Tsamaratul Khair SE. Kunjungan Ketua Umum Pemuda NW dan Sekretaris Umum Pengurus Daerah NW ke Kantor Kesra berlokasi di Kantor Bupati.  Disambut hangat oleh H. M. Zaki Yamani Selaku Kepala Bagian Kesra.  Kunjungan ini bertujuan untuk menyerahkan prosiding sebagai bahan laporan telah melaksanakan kegiatan pelantikan dan orientasi pengurus Pimpinan Daerah dan Pemuda Nahdatul Wathan Tanah Bumbu yang telah terlaksana (28-30/08/20). Tujuan yang kedua adalah menindaklanjuti RAB program kerja Bidang Pemberdayaan Minat dan Bakat berisikan permohonan seperangkat Alat Drum Band, yang mana alat tersebut rencana akan digunakan pada perayaan hari-hari b...

"Meneguhkan Komitmen dan Soliditas Untuk Kemajuan Organisasi"

Gambar
14/09/20 "Meneguhkan Komitmen dan Soliditas Untuk Kemajuan Organisasi" Rapat Kerja Daerah Pengurus Daerah Nahdatul Wathan Tanah Bumbu Dan Pimpinan Daerah Nahdatul Wathan Tanah Bumbu 13/09/20, Desa Karang Intan Kecamatan Kuranji Kabupaten Tanah Bumbu. Kegiatan Rakerda tersebut dirangkaikan dengan acara pembukaan yang dihadiri oleh Kepala Desa, masyarakat desa Karang Intan, Tokoh Agama, dan Tokoh Masyarakat. RAKERDA tersebut diikuti oleh seluruh pengurus daerah dan pimpinan daerah pemuda yang tersebar dan berasal dari berbagai utusan kecamatan yang ada di kabupaten Tanah Bumbu. Sebagai pembuka RAKERDA disampaikan pokok pokok kebijakan strategis pengembangan organisasi agar semua pengurus memiliki peta dan panduan dalam menjalankan program kegiatan yang lebih terkonsep. Berlangsung selama satu hari rakerda ini di kemas dalam rapat perbidang agar diskusi lebih fokus dan lebih tajam pada penetapan jadwal dan jenis program kegiatan. Rapat kerja pemuda dipimpin la...

Rapat Persiapan Rakerda dan Penyusunan Prosiding.

Gambar
Rabu, 09/September/2020. Menindaklanjuti Pasca Kegiatan Pelantikan dan Orientasi Pengurus Daerah Nahdatul Wathan dan Pengurus Pemuda Nahdatul Wathan Tanah Bumbu, yg dilaksanakan Tiga Hari di Desa Sepakat Kec Mantewe pada tanggal 28 s/d 30 Agustus 2020 (Kemarin), Pengurus Pemuda NW dan Pengurus Daerah NW Tanah Bumbu kembali berkumpul untuk menyusun PROSIDING (Proceeding) sebagai bahan pengarsipan serta sebagai bahan laporan telah melaksanakan berbagai macam rangkai a n kegiatan seperti, orientasi, dan pembekalan yg dikumpulkan berbentuk lembaran-lembaran jurnal kegiatan yg kemudian disebut PROSIDING. Penyusunan Prosiding tersebut kemudian disandingkan dengan agenda Rapat Koordinasi Persiapan Rakerda lanjutan yang akan dilaksanakan pada tanggal 13-September-2020 di desa Ringkit Kecamatan Kuranji. Pada pertemuan tersebut Ketua Pemuda Nahdhatul Wathan bersama pengurus yang lain mempersiapkan berkas-berkas admistrasi untuk dibawa ke meja rapat selanjutnya. Berkas...

"SAYA PEMUDA NW, SAYA PAKAI MASKER"

Gambar
" Saya Pemuda NW, Saya Pakai Masker". Gerakan ini adalah bentuk ajakan persuasif yang ditujukan kepada seluruh organisasi kepemudaan untuk menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat sekitar untuk tetap mengantisipasi dalam rangka mengurangi potensi terjadinya penularan virus yang dinamai Covid-19 Khususnya kabupaten Tanah Bumbu dimana organisasi Pemuda NW Tanbu itu sendiri berada . Gerakan Kecil ini meneruskan himbauan untuk disiplin menggunakan masker yang dikampanyekan oleh Kemenkes RI, Kemenko Perekonomian RI & Kemenpora RI bertempat di Gelora Bung Karno pada tanggal 30-Agustus-2020. Pemuda NW Tanbu kemudian mengambil tindakan kecil untuk ikut serta mengkampanyekan disiplin menggunakan masker ketika berada diluar rumah. Informasi ini dimulai dari penyebaran poster dan twibbon ke beberapa media sosial, yang berisikan pesan persuasif untuk mengedukasi ma syarakat agar tetap waspada menghindari penyebaran virus Covid-19. Dengan ha...

SEJARAH SINGKAT BERDIRINYA NWDI DAN NBDI

Gambar
Setelah menyelesaikan pendidikan di Madrasah As-Saulatiyyah Makkah dan kembali ke tanah air (Indonesia), pada tahun 1934 M., TGKH. Muhammad Zainuddin Abdul Madjid mendirikan Pondok Pesantren Al-Mujahidin. Berselang tiga tahun setelah itu yakni pada tanggal 15 Jumadil Akhir 1356 H. / 22 Agustus 1937 M., beliau mendirikan Madrasah Nahdlatul Wathan Diniyah Islamiyah (NWDI) yang secara khusus menerima murid dari kalangan laki-laki. Lalu pada tanggal 15 Rabi'ul Akhir 1362 H. / 21 April 1943 M., beliau mendirikan Madrasah Nahdlatul Banat Diniyah Islamiyah (NBDI) yang khusus menerima murid dari kalangan perempuan. Kedua madrasah ini merupakan madrasah pertama yang berdiri di Pulau Lombok, dan merupakan cikal bakal berdirinya semua madrasah yang bernaung dibawah organisasi Nahdlatul Wathan.   Pada zaman penjajahan, TGKH. Muhammad Zainuddin Abdul Madjid juga menjadikan madrasah NWDI dan NBDI sebagai pusat pergerakan kemerdekaan. Bersama guru-guru madrasah NWDI dan NBDI, TGKH. Mu...

PELANTIKAN PENGURUS PDNW DAN PEMUDA NW TANAH BUMBU.

Gambar
Hari Jum'at tanggal 28 Agustus 2020 di Desa sepakat Kec. Mantewe Kab. Tanah Bumbu Prov. Kalimantan Selatan. Pengurus wilayah Nahdhatul Wathan Kalimantan Selatan melantik Pengurus Daerah NW Kab. Tanah Bumbu, dan Pengurus Pemuda Nahdatul Wathan Masa khidmat 2020-2025 yang dihadiri oleh Hajji Rahmat Selaku Perwakilan Bupati Tanah Bumbu yang menjabat sebagai Asisten 2 Bidang Perekonomian Pemkab Tanah Bumbu, Kepala Kemenag Kab. Tanah Bumbu, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, Kabag Kesejahteraan Rakyat Kab. Tanah Bumbu , Camat Mantewe, Kepala Desa Sepakat serta Kepala desa se-kecamatan Mantewe. Tokoh agama dan tokoh masyarakat setempat. juga beberapa tokoh organisasi islam dan organisasi kepemudaan lainnya. Rangkaian acara yang dilaksanakan dimulai dari pelantikan pada hari Jum'at tanggal 28 Agustus 2020 pukul 13:00 Setelah itu dilaksanakan kegiatan orientasi serta pembekalan calon Pengurus Daerah Nahd...